Tingkatkan Pelayanan di Tahun 2019, LPP Manado Gelar Kerjasama Dengan Disdukcapil Minahasa Tenggara

Layanan pembuatan e-KTP kerjasama dengan Disdukcapil Minahasa Tenggara

Demi meningkatkan kualitas pelayanan dan pembinaan, Senin (21/1/2019) LPP Manado bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Minahasa Tenggara, mengadakan pelayanan pembuatan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) bagi warga binaan yang belum pernah melakukan perekaman e-KTP yang berasal dari Kabupaten Minahasa Tenggara. Kegiatan inipun disambut baik oleh warga binaan dengan keikutsertaan mereka dalam melakukan perekaman e-KTP tersebut. 

Proses perekaman e-KTP 


Kepala Sub Seksi Registrasi dan Bimbingan Kemasyarakatan LPP Manado Meldy Donny Derek, S.H, mengkonfirmasi bahwa ada 2 orang warga binaan yang memang belum pernah memiliki e-KTP sebelumnya, kemarin sudah melakukan perekaman. Untuk hasilnya maka dari Disdukcapil Mitra akan mengantarkan hasil cetak kartu e-KTP tersebut ke LPP Manado dan akan menyerahkannya secara langsung. 


Pembubuhan stempel/cap tiga jari untuk dokumen program Re-Integrasi

Disamping kegiatan perekaman e-KTP tersebut, pada hari senin (21/1/2019) juga dilaksanakan pembubuhan stempel/cap tiga jari tengah tangan kiri pada dokumen Berita Acara Serah Terima narapidana penerima program Cuti Bersyarat guna melengkapi persyaratan terkait program Re-integrasi bagi warga binaan yang merupakan salah satu program pembinaan bagi warga binaan LPP Manado. 

Salam Humas LPP Manado

Related

Registrasi dan Bimkemas 5702868823471215221

Posting Komentar

emo-but-icon

E-LAPOR LPP Manado

E-LAPOR LPP Manado
klik gambar untuk melaporkan!

UPG LPP Manado

UPG LPP Manado
klik gambar untuk melaporkan!

WBS LPP Manado

WBS LPP Manado
klik gambar untuk melaporkan!

Chat Here

Follow Us On Medsos

Hot in week

Recent

Comments

Arsip Blog

Fanpage Facebook

Total Tayangan Halaman

item